JUSMADU TABALONG — Mengawali Jum’at di bulan Februari, SMAN 2 TANJUNG menggelar kegiatan “Jum’at Bersih” yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekolah dan menciptakan suasana belajar yang lebih nyaman, Jum’at (7/2/2025).
SMAN 2 TANJUNG resmi mengadakan program baru bertajuk “Jum’at Bersih” sebagai upaya meningkatkan kebersihan dan kesadaran lingkungan di kalangan siswa. Program ini mulai diterapkan sejak awal Februari di tahun 2025 dan nantinya akan dilaksanakan sebulan sekali di setiap hari Jum’at pagi sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai.
Salah satu guru di SMAN 2 Tanjung memberikan tanggapan mengenai program Jum’at Bersih yang baru diadakan “Selama ini kegiatan Jum’at hanya terbagi empat jenis. Ada Jum’at Religi, Jum’at Sehat, Jum’at Dialog, dan Jum’at Kreasi. Karena Jum’at nya hanya ada 4 itu, jadi kita tidak ada kegiatan bersih- bersih secara keseluruhan. Kalau mengandalkan piket kelas saja, kadang tidak terlalu diperhatikan secara menyeluruh dan waktunya tidak terlalu banyak. Jadi kegiatan ini bagus, dampaknya seperti ketika ada event besar sekolah kita dapat dilihat dengan nyaman oleh orang luar. Jadi dengan adanya kegiatan Jum’at bersih serta himbauan dari Bapak Kepala Sekolah kita dapat membiasakan diri dan memberikan pemahaman agar untuk selalu menjaga kebersihan bersama.” Ujar Nadia seorang guru di SMAN 2 TANJUNG.
Dalam pelaksanaannya, setiap kelas diberikan tugas membersihkan area tertentu di lingkungan sekolah, termasuk ruang kelas, halaman, taman, dan fasilitas umum seperti mushola. Para siswa bekerja sama dengan guru dan staf sekolah untuk memastikan lingkungan tetap bersih dan asri.
Salah satu siswi mengaku senang dengan adanya program ini. “Menurut saya mengenai Jum’at bersih yang diadakan oleh SMAN 2 TANJUNG ini adalah program yang sangat bagus dan berkualitas, karena dapat membangkitkan semangat gotong royong, membangun kebersamaan, dan juga bisa lebih rajin membersihkan lingkungan sekolah” Ujar Mona.
Semuanya berpartisipasi dengan baik pada program Jum’at Bersih ini, satu sama lain membangun kerja sama untuk mewujudkan sekolah yang bersih dan asri. Diharapkan dengan adanya program tersebut dapat menumbuhkan kesadaran bagi siswa-siswi SMAN 2 TANJUNG agar selalu menjaga kebersihan di area sekolah.